Kamis, 28 Februari 2013

Tegal...we are Coming..!

pagi cerah dihari kamis 24 januari 2013, hmm ada waktu empat hari liburan sebelum ujian  Agama akhir semester hari senin depan. Pagi itu kita bertujuh akan berlibur ke salah satu rumah teman Kita, mau tahu namanya? mau tahu apa mau tahu banget? hehe :D .Namanya nadia, Dia asli anak Bumijawa kabupaten Tegal.

Tepat pukul delapan Kita (aku,nadia,anya,dika,iluw,puji,putri, dan deknya ilu :D) tiba di Stasiun Poncol Semarang dengan perelangkapan dan bekal makanan yang siap diransel. Tak lupa Kita juga menyaipkan pakaian hangat karena konon disana hawanya dingin. selama tiga jam perjalanan semarang-tegal via kereta, hmm sungguh pemandangan yang indah dari balik jendela kereta. hijaunya sawah yang luas dilanjut dengan suguhan ombak pantai menemani perjalanan Kita :).


Cihuy, tibalah Kita di Kota Tegal. Mobil membawa Kita menembus Kota Tegal menuju desa Bumijawa sekitar 2 jam. lagi-lagi pemandangan yang luar biasa mencerahkan mata. hijau alami hutan dan sawah, serta jalan yang meliuk membuat perjalanan tak terasa lama. Brrrrr, udara dingin nan sejuk langsung membelai.


25 Feb 2013, pagi hari yang cerah sangat asyik buat jalan-jalan keliling desa bumijawa. wah ini baru namanya daerah pegunungan. pagi hari udah banyak pedagang sayur bertengger hendak menawarkan sayur-sayur segar. karena aroma mendoan dan serabi panas mengundang, jadi Kita sempatkan membeli. oke perjalanan para bolang dimulai, hehe. jangan lupa siapkan kamera buat narsis-narsis ria. Tiba di depan Bumijawa Park, berhubung masih pagi jadi belum buka, so daripada mlongo mending foto-foto dijalan, haha :D .


Siang harinya Kita pergi ke Guci, apa itu guci? sebagian besar orang pasti sudah tau dengan tempat wisata tersohor di kabupaten Tegal ini. sekilas aja nih tentang tempat wisata Guci.
"AIR panas alami Guci, sebagai daerah wisata di lereng Gunung Slamet, Jawa Tengah, terletak pada ketinggian sekitar 1.500 meter di atas permukaan laut. Selama ini, wisatawan yang berkunjung ke Guci tertarik pada dua hal, yakni air panas alami serta suasana alamnya yang sejuk dengan udara dingin.
Kawasan wisata seluas 125 hektar ini, yang lokasinya mirip sendok, berada di sebuah jalan buntu di Kampung Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, atau sekitar 47 kilometer dari Kota Tegal. Obyek wisata ini memiliki air terjun dan sumber mata air panas yang mengalir deras di beberapa anak sungai." (sumber :travel.kompas.com)





Tau ga best momentnya apa selama ke guci, bagiku naik mobil pick up dan yang lebih gokilnya lagi kita pakai mantel pelangi. berhubung hujan mengguyur guci. jadi Kita berdelapan serempak beli mantel. sepanjang perjalanan banyak mata tertuju kekita bagai lihat grombolan badut diatas mobil pickup haha :D LOL



hahaha...kalau yang foto dibawah ini pas narsis-narsisan dirumahnya nadiul (yang paling depan bergaya ala cherybel :D) 


hhhmmm.....udah dulu ah ceritanya, udah kehabisan kata-kata, hehe :) 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar